Kamis, 17 Desember 2015

Cara Menambahkan Fitur ZenMotion pada Asus Zenfone

Cara Menambahkan Fitur ZenMotion pada Asus Zenfone. ZenMotion merupakan salah satu fitur terbaru pada Asus Zenfone 2, namun pada generasi sebelumnya yaitu pada generasi Zenfone pertama (Zenfone 5 dan Zenfone 6) tidak mendapatkan fitur ini. Fitur ZenMotion merupkan salah satu fitur yang akan memudahkan anda menggunakan Zenfone saat ingin membuat Zenfone anda tidur mematikan layar hanya dengan tab/menekan dua kali pada layar Zenfone dan untuk membangunkan menyalakan layar jua dengan tab/menekan dua kali pada layar Zenfone.
Fitur ZenMotion dapat di tambahkan pada Zenfone generasi pertama (Zenfone 5 dan Zenfone 6) namun harus melakukan unlock bootloader dan Root pada Zenfone anda. ZenMotion hanya bekerja pada Android Lollipop. ZenMotion membutuhkan unlock bootloader dan Root, untuk Root Zenfone anda dapat melihat Tutorial Cara Root Asus Zenfone disini dan cara untuk unlock bootloader akan dijelaskan dibawah ini.



Cara Unlock Bootloader pada Asus Zenfone:
  1. Download aplikasi untuk unlock bootloader Zenfone 5 dan Zenfone 6.
  2. Install Aplikasi dan ikuti instruksi selanjutnya.
Cara Menambahkan Fitur ZenMotion pada Asus Zenfone:
  1. Download bahan untuk mengaktifkan fitur ZenMotion.
  2. Unlock Bootloader.
  3. Zenfone harus sudah di Root, jika belum dapat dilihat disini.
  4. Aktifkan USB Debugging (Settings>Developer Options>centang USB Debugging).
  5. Connect Zenfone pada Komputer.
  6. Klik dua kali pada ZenMotion.bat.
  7. SuperSU akan muncul dan meminta hak akses pilih izinkan.
  8. Ikuti instruksi dan Tunggu sampai selesai.
Catatan:
Kami tidak bertanggung jawab atas kegagalan dan kerusakan saat mencoba tutorial ini pada Asus Zenfone anda. Tutorial Cara Menambahkan Fitur ZenMotion pada Asus Zenfone telah di uji coba pada Zenfone 5 dan Zenfone 6.
Demikian tutorial ini semoga bermanfaat ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar